PELAUT

Rabu, 15 Januari 2020

Adas

Anda pasti pernah mendengar bahkan sering menggunakan minyak telon, minyak dengan aroma yang khas ini biasa dibalurkan pada tubuh bayi. Nah, biji adas (Foeniculum vulgare Mill.) ini salah satu komponen yang terkandung pada minyak telon.
Adas yang berasal dari Laut Tengah timur ini tumbuh membentuk rumpun dengan tinggi 50-200 cm. Mahkota bunga berwarna kuning dan muncul dari ujung batang.
Kandungan: Anetol, minyak atsiri, fenkon, bergapten, stigmasterin (serposterin), dan lain-lain.
Khasiat: Bahan campuran minyak telon untuk menghangatkan tubuh bayi, memperlancar ASI, mengurangi rasa nyeri pada saat menstruasi, meningkatkan cita rasa dalam masakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar